Categories
Renungan

Renungan Warta – 30 Januari 2022


 

Tetap Teguh Menjadi Umat-Nya

Ketika Yesus keluar dari Bait Allah, seorang murid-Nya berkata kepada-Nya: “Guru, lihatlah betapa kokohnya batu-batu itu dan betapa megahnya gedung-gedung itu!” Lalu Yesus berkata kepadanya: “Kaulihat gedung-gedung yang hebat ini? Tidak satu batupun akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain, semuanya akan diruntuhkan.”

(Markus 13:1-2)


Seperti komentar seorang murid Yesus, kita sering terkagum pada tampak luar bangunan atau sarana-prasarana tempat ibadah. Takjub akan segala fasilitas yang disediakan. Namun ternyata jawaban Tuhan Yesus sangatlah tegas. Semua hal yang tampak agung tersebut, hanyalah sementara! Gedung dapat runtuh, alamat dapat berpindah, ruangan dapat dipugar, atap bisa diganti. Oleh karena itulah, jatidiri kita sebagai umat Tuhan tidaklah ditentukan oleh bangunan fisik semata, melainkan oleh persekutuan orangnya.

Jemaat Tuhan adalah persekutuan orang percaya, yang menghidupi imannya dalam kekritisan akal budi (Markus 13: 5-7), dan mampu menghadapi tantangan dengan hikmat TUhan (Markus 13: 9-11), sementara tetap menjadi saksi injil Kristus (Markus 13: 10). Dalam hubungan satu-sama lain, Ibrani 10:24 mengingatkan tentang relasi sesama pengikut Kristus yang benar adalah: “Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.”

Inilah gereja, yaitu persekutuan orang percaya yang berusaha tetap teguh menjadi satu, di tengah segala kekurangan dan ketidak-sempurnaannya, namun dalam tuntunan Roh Kudus dilayakkan dan dimampukan untuk saling mengasihi dan menjadi satu. Kiranya jemaat kita pun dimampukan untuk tetap teguh menjadi umat-Nya, dalam terang Firman Tuhan. Tuhan Yesus memberkati. Amin.